Situs web ini menggunakan cookie. Dengan menggunakan situs web ini Anda setuju terhadap kebijakan cookie kami. Anda dapat mengubah pengaturan cookie pada peramban Anda.Temukan selengkapnya

Alat Pelindung Pernapasan - Orang-orang memakai masker alat pelindung pernapasan

Alat Pelindung Pernapasan

Bertanya kepada ahli

Alat pelindung pernapasan yang menjaga keselamatan Anda

Di banyak fasilitas industri, karyawan harus bekerja di lokasi yang terdapat zat berbahaya, atau di tempat yang tingkat oksigen dan jumlah zat berbahayanya dapat berubah sewaktu-waktu. Bahaya kesehatan ini dapat memengaruhi paru-paru atau menimbulkan penyakit–bahkan dalam kasus ekstrem, dapat menyebabkan kematian. Jika zat beracun tidak dapat dikendalikan sepenuhnya, alat pelindung pernapasan mutlak digunakan. Dräger mendesain alat pelindung pernapasan sejalan dengan filosofi Technology for Life. Apa pun skenarionya, Dräger membantu Anda mendahulukan keamanan.

Jika Anda memerlukan bantuan untuk memilih alat pelindung pernapasan, kami menyarankan agar Anda memeriksa Dunia Perlindungan Pernapasan. Anda sudah tahu jenis perlindungan pernapasan yang Anda perlukan? Jika sudah, silakan langsung memilihnya di antara kategori yang ada.

X-plore-1920-FFP2-V-4-3.jpg

Masker Debu (N95 & FFP1, FFP2 & FFP3)

Dräger menawarkan beragam pilihan Masker Debu sekali pakai untuk perlindungan terhadap debu halus, partikel padat dan cair. Kelas perlindungan NIOSH N95 & EN FFP (FFP1, FFP2 & FFP3) tersedia berdasarkan model tertentu.

Simak selengkapnya

X-plore-3500-with-combination-filters-4-3.jpg

Respirator Separuh Wajah

Apakah Anda mencari filter tunggal atau filter ganda separuh wajah, Dräger memiliki solusi perlindungan pernapasan yang tepat untuk Anda. Terlindungi dari partikel, gas, dan uap - bila digabungkan dengan filter pernapasan yang sesuai.

Simak selengkapnya

X-plore-8700-working-V2-4-3.jpg

Respirator Pemurni Udara Bertenaga Listrik (PAPR)

Respirator Pemurni Udara Bertenaga Listrik merupakan alat yang dioperasikan dengan tenaga baterai yang menyedot udara lingkungan dan melewatkannya melalui filter ke dalam penutup kepala – seolah tanpa resistansi pernapasan. Respirator ini dapat dikenakan lebih lama dan memungkinkan pengguna untuk bebas bernapas selama mengerjakan tugas berat. Ada banyak pilihan filter dan penutup kepala, untuk melengkapi sistem pelindung pernapasan Anda.

Simak selengkapnya

X-plore-6300-working-4-3.jpg

Masker Seluruh Wajah

Digunakan oleh profesional dalam beragam aplikasi, masker seluruh wajah Dräger menawarkan keamanan optimal dan kenyamanan di lingkungan yang menghadirkan situasi yang sangat berbahaya dan berbagai macam bahan kimia berbahaya.

Simak selengkapnya

Respiratory protection basic knowledge self contained breathing apparatuses

Alat bantu pernapasan mandiri

Alat isolasi memberikan perlindungan pernapasan yang andal di tempat kerja yang mengandung zat berbahaya atau dengan tingkat oksigen rendah. Alat pernapasan ringan yang dilengkapi udara bertekanan cocok untuk masa penggunaan yang singkat dan bahkan sebagai alat pertolongan dalam keadaan darurat. Untuk penggunaan jangka panjang, misalnya oleh petugas pemadam kebakaran, terdapat beragam pilihan komponen untuk SCBA.

Lihat produk

Pengetahuan dasar perlindungan pernapasan mengenai sistem udara bertekanan

Saluran udara dan sistem udara bertekanan

Saluran udara dan sistem udara bertekanan merupakan alat pernapasan portabel yang tidak bebas, yang memasok pemakai dengan udara pernapasan melalui sistem udara bertekanan yang dihubungkan dengan slang. Alat saluran udara menciptakan kondisi yang nyaris tanpa resistansi pernapasan sehingga cocok untuk penggunaan jangka panjang.

Lihat produk

Peralatan evakuasi

Alat Penyelamatan dan Evakuasi

Dalam situasi darurat seperti kebakaran atau kebocoran gas, Anda memerlukan akses cepat menuju udara pernapasan yang aman. Alat evakuasi, seperti tudung evakuasi, memastikan perlindungan pernapasan yang andal terhadap bahaya selama beberapa saat agar Anda dapat mencapai jalan keluar. Kami juga menawarkan alat evakuasi mandiri yang tidak bergantung pada udara lingkungan, mengalirkan udara pernapasan untuk evakuasi Anda.

Lihat produk

Di balik layar di bengkel kami

Lokasi Produksi Dräger untuk masker pernapasanPutar video

Solusi untuk situasi ekstrem

Setiap hari, tidak terhitung jumlah pekerja yang menggantungkan hidupnya pada kami. Mereka bekerja dengan alat pelindung pernapasan kami di situasi yang paling ekstrem. Di Dräger, kami bersungguh-sungguh menjalankan tanggung jawab kami, di setiap tahap proses produksi.

Roda Hamster dari BajaPutar video

Bagaimana keamanan tercipta: Di balik layar di bengkel kami

Saat keadaan memburuk, petugas pemadam kebakaran memerlukan pasokan udara pernapasan yang aman. Di lokasi produksi Dräger di Inggris Utara, teknologi unggul untuk perlindungan pernapasan dikembangkan dan dihasilkan untuk seluruh dunia, dari komponen tunggal hingga produk lengkap.

Pengetahuan untuk dibawa

Pengenalan pelindung pernapasan
Buku pegangan pengenalan pelindung pernapasan

Buku pegangan ini mengajarkan semua dasar pelindung pernapasan.

Pelindung pernapasan ringan
Pengenalan pelindung pernapasan ringan

Pelajari lebih lanjut mengenai pelindung pernapasan ringan, kapan menggunakannya, dan bagaimana itu dapat memberikan perlindungan yang paling efektif.

Pelindung pernapasan berat
introduction-to-heavy-respiratory-protection-9-11.jpg

Buku pegangan ini mengajarkan kapan menggunakan pelindung pernapasan berat dan bagaimana penggunaan terbaik untuk melindungi Anda.

Mengapa Anda harus memilih pelindung pernapasan dari Dräger

Riwayat keahlian pelindung pernapasan

Keahlian pelindung pernapasan selama lebih dari 100 tahun

"Model 1903" adalah nama "alat pernapasan Dräger" yang pertama, ditemukan di awal abad ke-20 untuk memasok oksigen bagi penambang seandainya terjadi kecelakaan. Model penggantinya, "1904/09", ditemukan hanya tiga tahun kemudian, menyelamatkan 600 nyawa ketika terjadi kecelakaan tambang di Courrieres, Prancis. Sejak saat itu, kami telah menjadi kekuatan inovasi di dalam industri, terus mengembangkan produk pelindung pernapasan.

Lingkungan

Lingkungan berarti bagi kami

Untuk melindungi lingkungan, kami mematuhi proses produksi berkelanjutan dengan konservasi sumber daya. Hal ini memungkinkan kami mengurangi penggunaan air secara signifikan dalam produksi kami dalam beberapa tahun ini. Filter pelindung pernapasan kami menggunakan bahan penyerap yang terbuat dari arang yang 95% diperoleh dari tempurung kelapa.

Hubungi Dräger

Hubungi kami

PT. Draeger Medical Indonesia

Alamanda Tower, 32nd Floor, Jl. TB. Simatupang, Kav.23-24, Cilandak, Jakarta Selatan - Indonesia

+62 21 8066 90 30

Fax : +62 21 8066 90 99

24-hr Service Hotline: 0800-1-113355 

PT. Draegerindo Jaya (Safety)

Alamanda Tower, 32nd Floor, Jl. TB. Simatupang, Kav.23-24, Cilandak, Jakarta Selatan - Indonesia

+62 21 8066 90 30

Fax : +62 21 8066 90 99

Balikpapan Representative Office

Jl. Kolonel Syarifudin Yoes, Complex Sepinggan Pratama, Blok SQ3-3,  RT.47, Sepinggan Baru, Balikpapan Selatan, Kalimantan Timur 76115 - Indonesia

+62 542 875963

Fax : +62 542 875983